Berita

Tragis! Pria Ditemukan Tewas di Kemudo Klaten, Diduga Bunuh Diri

Klaten – M (30), warga Desa Kemudo, Kecamatan Prambanan, Klaten ditemukan tewas bersimbah darah dengan pisau di dekatnya. Pria yang ditemukan tergeletak di jalan kampung itu dari penyelidikan polisi tewas karena mengakhiri hidupnya.

“Meninggal karena mengakhiri hidup, baik dari olah TKP, hasil autopsi maupun keterangan saksi-saksi, termasuk keluarga, arahnya ke situ,” jelas Kanit Reskrim Polsek Prambanan Ipda Budi Hartono kepada detikJateng, Minggu (20/10/2024) pagi.

Dijelaskan Budi, setelah penemuan mayat Polsek berkoordinasi dengan Polres. Jenazah dibawa RS Bhayangkara untuk dilakukan autopsi luar oleh dokter forensik.

“Hasilnya dari forensik hanya ditemukan satu luka sayat di leher saja. Dari olah TKP, pisau yang ditemukan merupakan pisau sendiri yang memang tajam,” terang Budi.

Dari keterangan saksi keluarga, sebut Budi, yang bersangkutan sepekan terakhir menunjukkan gelagat tidak wajar. Sering bicara soal akhirat.

“Sering bicara akhirat, depresi karena apa keluarga tidak juga mengetahui masalahnya. Sehari-harinya beternak kambing dan statusnya masih bujangan,” lanjut Budi.

Atas hasil penyelidikan itu, kata Budi, keluarga sudah menyatakan menerima dan membuat surat pernyataan. Jenazah juga telah diserahkan kepada keluarga disaksikan kepala desa.

“Sudah ada pernyataan dari keluarga. Tadi malam sekitar pukul 24.00 WIB sudah kita serahkan kepada keluarga dan kepala desa,” imbuh Budi.

Sebelumnya diberitakan, warga di Desa Kemudo, Kecamatan Prambanan, Klaten, geger setelah seorang pria inisial M (30) ditemukan tewas. Korban ditemukan di jalan kampung dekat rumahnya.

Kanit Reskrim Polsek Prambanan, Ipda Budi Hartono, membenarkan ada laporan kejadian tersebut. Korban ditemukan sekitar pukul 19.30 WIB.

“Ditemukan sekitar pukul 19.30 WIB. Ini kita masih olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi dulu,” jelas Budi kepada detikJateng, Sabtu (19/10) malam

Dari foto yang dilihat detikJateng, tampak korban tergeletak di tepi jalan aspal. Di dekat tubuhnya ada dedaunan kering berlumur ceceran darah.

Korban yang mengenakan celana pendek warna jins biru dan baju hitam tergeletak dengan posisi telentang. Kedua tangannya di atas dada.

Sumber : detik.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo, pikadadamai, pilkadajatengdamai, pilgubjatengdamai

Related Posts

1 of 989