Berita

Tiga Jalur Alternatif Terbaru Hindari Banjir Pantura Demak Kudus, Rute Alternatif Arah Surabaya dari Semarang – Pati Rembang ke Arah Semarang

Semarang – Tiga Jalur Alternatif Terbaru Hindari Banjir Pantura Demak Kudus, Rute Arah Surabaya dari Semarang – Pati ke Arah Semarang

Arus lalu lintas di jalur Pantura ruas Karanganyar (Demak)-Kudus masih lumpuh akibat dampak bencana banjir yang melanda hingga Sabtu, 10 Februari 2024.

Dalam upaya mengantisipasi gangguan ini, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama Polda Jateng telah menyiapkan jalur alternatif bagi pengguna jalan.

“Pantura di wilayah Karanganyar (Demak) masih tergenang air dengan ketinggian mencapai 1-1,5 meter, sehingga kami mengalihkan arus lalu lintas melalui jalur alternatif,” ungkap Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, saat meninjau jalur alternatif di Simpang Trengguli, Demak.

Untuk memberikan kemudahan bagi pengguna jalan, setidaknya ada tiga jalur alternatif yang telah disiapkan dari arah barat (Semarang) yang bisa dilintasi:

Rute Jalur Alternatif 1:

Dari Semarang ke Demak, belok kiri di Simpang Trengguli menuju Trengguli-Welahan-Margoyoso.
Dilanjutkan ke Margoyoso-Kudus-Pati.
Rute Jalur Alternatif 2:

Jika terjadi kemacetan di Margoyoso-Kudus, maka pengguna jalan dapat mengambil rute Margoyoso-Jepara-Keling-Tayu-Pati.
Rute Jalur Alternatif 3:

Dari Semarang, melintasi Lingkar Demak, lalu ambil jalur Demak-Godong-Klambu-Kudus dan terakhir melalui Lingkar Kudus-Pati.
Pj Gubernur juga menekankan agar masyarakat yang hendak menuju Surabaya dari Semarang tidak melalui Demak, melainkan langsung menggunakan jalan tol Solo-Ngawi-Surabaya, dan sebaliknya.

Tak hanya itu, pengalihan arus juga dilakukan untuk pengguna jalan dari arah timur (Pati dan Kudus) menuju barat (Semarang). Berikut jalur alternatif yang dapat dilalui:

Rute Jalur Alternatif 1:

Dari Pati menuju Kudus, dialihkan melalui Kudus-Margoyoso-Welahan-Trengguli-Lingkar Demak, dan melanjutkan perjalanan melalui Tol Demak-Semarang.
Rute Jalur Alternatif 2:

Jika terjadi kemacetan di Margoyoso, alternatifnya adalah melalui rute Pati-Tayu-Keling-Jepara-Margoyoso-Welahan-Trengguli, kemudian melintas di Lingkar Demak dan tol Demak-Semarang.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono

Related Posts

1 of 5,958