Lamandau – Memperingati hari Bhayangkara ke 78 dengan berbagai macam kegiatan, salah satunya Bakti Sosial & Bansos berupa pembagian Baksos kepada warga yang membutuhkan, Selasa (25/06/24) pagi

Kegiatan Baksos tersebut dilaksakan secara Virtual dengan Mabes Polri dan Seluruh Jajaran, sedangkan untuk kegiatan Baksos di Polres lamandau bertempat di Joglo Polres lamandau yang dipimpin langsung oleh Kapolres lamandau AKBP Bronto Budiyono S.I.K., yang dihadiri Waka Polres lamandau Kompol Permadi SE, SIK, Seluruh PJU Polres lamandau, Kasdim 1017/Lmd Mayor Inf. M. Safii, Sekretaris Pengadilan Agama Nasrulla, S.E., Penmud Pidana Junipar Munte, S.H., Perwakilan Dinas Sosial Kab. Lamandau, Perwakilan Asisten 3 Pemda Kab. Lamandau friarayatini S.KM.,M. Kes, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat.

Kapolres Lamandau menuturkan Dalam kesempatan rangkaian Hari Bhayangkara ke 78 ini, Polri tentunya melaksanakan kegiatan-kegiatan agar bisa terus berinteraksi dan hadir di tengah masyarakat, dalam berbagai bentuk kegiatan.

Pembagian Baksos diadakan dalam rangka peringatan hari Bhayangkara ke 78, membantu meringankan beban masyarakat diadakan bakti sosial yang sangat membantu masyarakat, menunjukan bahwa motto Polri melindungi,mengayomi, melayani masyarakat dan Polri Presisi Mendukung Percepatan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.(Hms)

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau, Lamandau