Berita

Polres Lamandau Gelar Doa Bersama Dalam Rangka Menyambut Hari Bhayangkara ke 78

LAMANDAU – Menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Salah satunya adalah kegiatan Pembacaan Yasin, zikir dan doa bersama di Masjid Ar-Rizal Polres lamandau, Jumat (28/6/24) malam.

Pembacaan Yasin, Zikir dan doa bersama dalam rangka hari Bhayangkara ke 78 ini dengan mengangkat tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono S.I.K, Waka Polres Lamandau Kompol Permadi SE, SIK, Ketua MUI Kab. Lamandau H. Nur Afif, Para Pejabat Utama Polres Lamandau, Personil Polres Lamandau dan Jama’ah Mesjid Ar-Rizal.

Pembacaan Yasin, Zikir dan doa bersama dipimpin oleh Ketua MUI Kab. Lamandau H. Nur Afif dengan diawali dengan membaca yasin, tahlilan dan dilanjutkan dengan Tausiah yang disampaikan oleh H.Nur Afif.

Melalui Pembacaan Yasin, Zikir dan Doa bersama ini, berharap peringatan Hari Bhayangkara ke-78 menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja pengabdian Polri kepada masyarakat, bangsa dan negara. (Hms)

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau, Lamandau, Kepolisian Resor Lamandau, Polisi Resor Lamandau, Polisi Lamandau

Related Posts

1 of 2,796