BeritaEkbis

Polres Kendal Gencarkan Patroli saat Ramadan Guna Cegah Gangguan Kamtibmas

KENDAL – Untuk menjaga kondusifitas wilayah saat Ramadan 2024, Satuan Samapta Polres Kendal berusaha memberi jaminan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah di setiap masjid yang ada di seputaran Kota Kendal dengan melaksanakan Patroli Skala Besar.

Kegiatan dimulai dengan melaksanakan apel bersama dari berbagai satuan gabungan di Mapolres Kendal, Senin (25/3/2024).

Kasat Samapta Polres Kendal, AKP Untoro Beni yang memimpin Patroli Skala Besar mengatakan, patroli dilakukan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Kendal.

Dijelaskan, patroli menyasar berbagai tempat mulai dari beberapa titik permukiman padat penduduk, kawasan Stadion Kebondalem yang kerap dijadikan ajang berkumpul warga jelang buka puasa, hingga jalur-jalur rawan kejahatan.

“Dengan adanya Patroli Skala Besar ini diharapkan dapat menciptakan sinergitas antara anggota Kepolisian dengan masyarakat, sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Kendal,” jelas Kasat Samapta.

Selain berpatroli, tambahnya, personel juga mendatangi masyarakat serta menyampaikan imbauan untuk bersama-sama mencegah terjadinya kejahatan dan pelanggaran syariat Islam dalam bulan Ramadan.

Satu persatu personel mendatangi warga yang sedang nongkrong dan diberikan pemahaman terkait Kamtibmas dan kondusifitas wilayah. Selain itu juga melakukan pengecekan kepada beberapa pengendara sepeda motor, untuk kelengkapan dan surat-suratnya.

“Patroli ini akan terus kita lakukan saat Ramadan 2024 sebagai wujud pencegahan terhadap potensi gangguan Kamtibmas di wilayah Kota Kendal,” pungkas Kasat Samapta Polres Kendal.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono

Related Posts

1 of 4,135