BeritaHankam

Pererat Sinergitas, Kapolda Kalteng Hadiri Apel Kesiapan Pemilu 2024 Di Makorem 102 Panju Panjung

Palangka Raya – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, menghadiri apel kesiapan pengamanan Pemilu tahun 2024 bertempat di Lapangan Makorem 102 Panju Panjung, Jl. Imam Bonjol, Kota Palangka Raya, Kamis (1/2/24) pagi.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto, S.I.P., Kepala Kejaksaan Tinggi Prov. Kalteng Dr. Undang Mugopal, S.H., M.Hum. ,Sekda Prov. Kalteng H. Nuryakin, Pj. Walikota Palangka Raya, Ketua Bawaslu, sejumlah pejabat utama Polda dan Korem 102 Pjg, serta seluruh personel yang terlibat pengamanan, baik dari TNI, Polri serta Instansi terkait.

Kapolda Kalteng menyampaikan bahwa tujuan apel ini digelar ialah untuk menegaskan atau lebih memperkuat sinergitas antara TNI, Polri dan forkopimda serta semua unsur terkait di Kalimantan Tengah dalam melaksanakan pengamanan Pemilu 2024 yang aman, damai dan lancar.

“Terkait perbantuan personel pengamanan sesuai ketentuan dan kerjasama dengan Pangdam XII Tanjung Pura, yang akan dibagi dalam empat zona di wilayah Kalteng. Hal ini dalam rangka efesiensi dan mengefektifkan penggunaan personel dalam mengamankan Pemilu 2024,” jelas Kapolda.

Sementara itu, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. menyebutkan bahwa dalam kegiatan itu Kapolda bersama Danrem dan forkopimda juga mengecek secara langsung kesiapan personel beserta sarana prasarana pendukung yang akan dipergunakan dalam pelaksanaan Pemilu pada tanggal 14 Februari nanti.

“Diharapkan seluruh personel baik TNI maupun Polri dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab, sehingga pemilihan umum 2024 ini dapat berjalan dengan lancar dan aman,” tutup Kabidhumas.

Sebagai informasi, dalam kegiatan tersebut Kapolda bersama Danrem dan forkopimda turut mengikuti video confrence (vicon) yang dipimpin langsung Panglima TNI Jendral TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si. (adji/sam)

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng

Related Posts

1 of 3,728