Berita

Pentingnya Netralitas Aparatur Pemerintah di Pilkada 2024 Banyumas: Isu Kerawanan Teratas

BANYUMAS – Sebagai langkah antisipasi pencegahan pelanggaran, Bawaslu Kabupaten Banyumas Launching Pemetaan Kerawanan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Banyumas, Senin (5/8). Peta kerawanan tersebut disusun berdasarkan isu-isu yang ada pada Pemilu 2024.

Anggota Bawaslu Kabupaten Banyumas, Rani Zuhriyah mengatakan kerawanan tertinggi Pilkada 2024 ada di aspek netralitas aparatur pemerintah dan hak memilih. Kerawanan sedang ada di aspek kampanye.

“Kerawanan rendah ada di aspek pelaksanaan pemungutan suara dan netralitas penyelenggara Pemilu,” ungkap Rani saat menyampaikan peta kerawanan Pemilihan 2024 di Purwokerto, Senin (5/8).

Rani berharap langkah launching peta kerawanan ini menjadi perhatian kita bersama untuk bisa ikut mengawasi jalannya Pilkada 2024. Tentunya kita harapkan Pilkada di Banyumas dapat dijalankan secara aman, kondusif dan berintegritas.

 

Polresta Banyumas, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Dr. Ari Wibowo, S.I.K., M.H., Pemkab Banyumas, Kabupaten Banyumas, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Kota Banyumas, Polisi Banyumas, Ari Wibowo, Artanto, Ribut Hari Wibowo

Related Posts

1 of 646