Berita

Pelaku Penabrak Anggota DPRD Asmat Papua Hingga Tewas Ditangkap di Semarang

Jogja – Anggota DPRD Asmat Papua terpilih, Thadeus Osakat, meninggal dunia usai menjadi korban tabrak lari di Tegalrejo, Kota Jogja. Pelaku ditangkap di Semarang.

Kasat Lantas Polresta Jogja, Kompol Maryanto, menjelaskan kejadian tabrak lari tersebut terjadi pada 17 Juni 2024 pukul 02.45 WIB di Jalan Magelang Km 5, Tegalrejo, Kota Jogja. Korban saat itu tengah mengendarai sepeda motor ditabrak oleh mobil.

“Semula diduga kendaraan bermotor jenis dan nomor polisi tidak teridentifikasi melaju dari arah utara ke selatan di jalan Magelang, sesampainya di Km 5 batas kota berserempetan dengan sepeda motor Yamaha Xeon nopol AB-3897-HU yang dikendarai saudara Thadeus Osakat,” jelas Maryanto saat dihubungi wartawan, Rabu (19/6/2024).

Saat itu, menurut Maryanto, korban sama-sama melaju dari arah utara ke selatan. Usai kejadian, pelaku disebut langsung tancap gas meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP) ke arah selatan.

Polisi lalu bergerak melacak keberadaan terduga pelaku tabrak lari itu. Maryanto mengatakan pihaknya langsung melakukan pemeriksaan saksi, pengecekan ulang di TKP, dan analisa CCTV.

“Dari hasil analisa mengerucut terhadap kendaraan jenis mobil Xenia warna silver,” jelas Maryanto.

Berbekal informasi tersebut, pihaknya mengendus keberadaan mobil tersebut berada di daerah Tembalang, Semarang, Jawa Tengah.

“Sopir mobil Xenia silver tersebut berinisial SA berhasil diamankan di Rumahnya di Semarang Barat, Semarang, dan dibawa ke Polresta Jogja untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ungkapnya.

“Saat ini terduga pelaku telah di tetapkan sebagai tersangka dengan dakwaan Pasal 310 (4) dan 312 Undang-Undang No 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan,” ujar Maryanto.

Korban Anggota DPRD Terpilih di Asmat

Sementara itu, Dirlantas Polda DIY Kombes Alfian Nurrizal mengatakan usai menabrak pelaku hendak melarikan diri. Kala itu, warga sudah hendak mencegat pelaku namun urung karena kondisi korban yang kritis.

“Pada saat kejadian pelaku kecepatan tinggi, tadinya mau kabur sempat dicegah pengendara dan masyarakat. Masyarakat sempat berpikir pelaku akan memanggil ambulans,” jelas Alfian saat dihubungi wartawan.

Alfian pun membenarkan korban ini diketahui merupakan anggota dewan terpilih di Papua yakni di Asmat.

“Setelah dicek yang bersangkutan meninggal dunia di lokasi, ini juga korban anggota dewan terpilih dari fraksi Golkar di Papua. Akhirnya kita bawa ke rumah sakit dan kita bawa ke rumah duka di papua,” ujarnya.

sumber: detikjogja

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono

Related Posts

1 of 2,188