Berita

Mitra Kerja Polres Humbahas Terima Bingkisan Lebaran dari Kapolres

HUMBAHAS – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Polres Humbang Hasundutan berbagi bingkisan lebaran kepada mitra kerja Polres Humbahas.

Kapolres Humbahas AKBP Hary Ardianto, S.H., S.I.K., M.H, menyerahkan langsung bingkisan lebaran tersebut secara simbolis kepada Jurnalis Mitra Polres Humbahas yang beragama muslim di Selasar Gedung Polres Humbahas. Kamis (5/4/2024)

AKBP Hary Ardianto mengatakan bahwa bingkisan ini merupakan salah satu apresiasi atas kerja sama para jurnalis yang selama ini membantu menyebarluaskan informasi dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh Personil Polres Humbahas sehingga dapat diketahui oleh masyarakat.

“Media sangat berperan memberikan informasi kepada masyarakat, sehingga masyarakat yang akan mudik lebaran merasakan aman karena telah mendapatkan informasi.” ujaranya

Selain kepada Jurnalis Mitra Polres Humbahas, di tempat yang sama, Kapolres Humbahas juga memberikan bingkisan lebaran kepada personil dinas kebersihan Kabupaten Humbang Hasundutan.

“Semoga dengan sedikit bingkisan ini bisa menjadi berkah, bermanfaat bagi keluarga dan dapat bersama sama dalam merayakan hari raya IdulFitri 1445H.” tutup Kapolres

Sementara itu salah seorang perwakilan jurnalis R. Simanullang menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polres Humbahas yang telah memberikan perhatian berupa pemberian bingkisan lebaran kepada jurnalis khusus nya yang beragama muslim dalam menyambut hari raya IdulFitri 1445 H.

“Terimakasih Pak Kapolres, atas bingkisan nya, semoga kemitraan ini terus berjalan dengan baik kedepannya.” ujarnya.

 

Polres Humbang Hasandutan, Polres Humbahas, Kapolres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Hary Ardianto, Polda Sumut, Sumatra Utara, Poldasu

Related Posts

1 of 2,753