BeritaHankam

Kunjungi Kantor KPU Mura, Kapolda Kalteng Memastikan Logistik Pemilu 2024 Aman

Puruk Cahu – Disela kunjungan kerjanya ke Polres Murung Raya (Mura ) Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, berkesempatan mengecek secara langsung keamanan logistik Pemilu 2024, di Kantor KPUD Murung Raya, Kamis (18/1/24) sore.

Kedatangan Kapolda bersama Karoops Kombes Pol Dedi Wiratmo, S.IK., M.H. dan Kapolres Mura AKBP Irwansyah, S.IK. ,di Kantor KPUD Mura tersebut, disambut hangat Ketua KPU Mura, Sanjaya dan Ketua Bawaslu Mura.

Kapolda Kalteng melalui Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. menyebutkan bahwa kunjungan Kapolda di Kantor KPU Mura ini, dalam rangka mengecek kesiapan dan keamanan logistik yang akan dipergunakan di hari pemungutan suara Pemilu 2024.

“Diharapkan logistik Pemilu di Kab. Murung Raya tidak ada masalah, sehingga proses pemungutan suara nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar,” tutup Kabidhumas.

Sebagai informasi, diakhir kunjungannya Kapolda memberikan dukungan motivasi bagi personel pengamanan di Kantor KPU Mura. Sebagai wujud dukungan pimpinan kepada anggotanya saat bertugas. (adji/sam)

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng

Related Posts

1 of 3,747