Berita

Kegiatan Halal Bihalal Para Pejabat Utama Polres Jembrana Bersama Awak Media

Jembrana – Bertempat di Rumah Makan Bidadari, Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Senin (22/4/2024) pukul 19.40 WITA, telah diselenggarakan Kegiatan Halal Bihalal Para Pejabat Utama Polres Jembrana bersama Awak Media.

Acara dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Jembrana dan awak media, termasuk Kapolres Jembrana (AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si.), serta Kabag Ops Polres Jembrana (Kompol Tjok Gede Arim Maha Putra, S.H.), Kabag Ren Polres Jembrana (Kompol Ni Ketut Purnamawati, S.H., M.H.), dan lainnya, dengan total peserta sebanyak 25 orang.

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Kapolres Jembrana yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh rekan pejabat utama Polres Jembrana yang baru dan awak media yang telah hadir dalam kegiatan tersebut. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi antara pejabat utama Polres Jembrana dengan awak media,” jelasnya.

Para pejabat utama Polres Jembrana kemudian memperkenalkan diri dan menyampaikan salam kepada awak media, diikuti dengan ramah tamah dan saling perkenalan antara awak media dan pejabat utama Polres Jembrana.

Selanjutnya, dilakukan penyampaian pesan dan kesan dari masing-masing awak media. Beberapa media menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan berharap agar kegiatan tatap muka semacam ini dapat terus dilakukan untuk mempererat hubungan antara pihak kepolisian dengan awak media.

Kapolres Jembrana menyampaikan pesan penting tentang pentingnya kerjasama antara kepolisian dan media dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. Beliau juga menekankan pentingnya kesabaran dalam meminta data informasi dari pihak kepolisian, karena proses penyelidikan dan penyidikan juga memerlukan waktu.

“Kami tegaskan juga dari personil/panitia penerimaan Polri tidak ada yang coba-coba membantu meloloskan/menjadi calo dalam penerimaan anggota Polri,” tegasnya.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama. Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan tertib.

 

Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Lapor Ngabuburit Bli, Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana, Polda Bali, Kapolda Bali, Irjen Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si., Kabidhumas Polda Bali

Related Posts

1 of 2,207