Berita

Kecelakaan di Banyuwangi: Pelajar Bonceng Tiga Tewas Setelah Tabrakan dengan Sepeda Motor

Banyuwangi – Kecelakaan yang melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Raya Tembokrejo, tepatnya di Utara pertigaan Lodenan, Kecamatan Muncar, Banyuwangi. Satu anak meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas ini.

“Korban meninggal dunia KJ (14) pelajar kelas satu SMP,” ujar Kapolsek Muncar Kompol Akhmad Ali Masduki, pada Sabtu (10/08/2024).

Adapun kecelakaan itu terjadi pada hari Jumat (09/08/2024) malam, sekira pukul 21:45 WIB.

Awalnya, korban bersama dua rekannya MC (13) dan AH (13) berbocengan satu motor merek Honda Beat tanpa nopol dengan kondisi lampu mati. Korban melaju dari arah utara ke selatan.

Lalu dari arah berlawanan, melaju dengan kecepatan tinggi Yamaha Vixion nopol P-3324-YD dikendarai oleh FA (25) yang mendahului mobil Daihatsu Sigra putih.

Usai mendahului mobil tersebut, sepeda motor Yamaha Vixion bertabrakan dengan Honda Beat yang bonceng tiga.

“Selanjutnya sepeda motor tersebut mengenai kendaraan R4 Daihatsu Sigra,” jelasnya.

Atas kejadian tersebut mengakibatkan korban tewas yakni pengendara Honda Beat. Sedangkan korban lainnya mengalami luka-luka dan langsung menjalani perawatan di rumah sakit.

sumber: bwi24jam

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono

Related Posts

1 of 2,313