Berita

Kasat Binmas Polres Lamandau Ajak Warga Cegah Karhutla

Polres Lamandau – Sebagai bentuk Apresiasi kepada masyarakat dengan penjaga keamanan lingkungan, Satbinmas Polres lamandau tadi malam hadir di tengah- tengah masyarakat dengan melaksanakan sambang di Pos Kamling lingkungan Rt.12 Desa Bumi Agung Kec.Bulik Kab.Lamandau. rabu (24-04-2024) malam

Sambang ke Pos Kamling sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat, karena telah membantu tugas kepolisian dalam hal menjaga kemanan dan ketertiban di lingkungannya, petugas memberikan himbauan kamtibmas kepada warga yang ada di Pos Kamling desa tersebut agar lebih meningkatkan kewaspadaan saat melakukan tugas jaga/ronda maupun kegiatan patroli di sekitar lingkungan tempat tinggalnya.

Dalam kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas Iptu Edy Jaka P, Ps. Kanit Binkamsa Sat Binmas , Aipda Gusti Abdul Kamarullah dan Bhabinkamtibmas Bripka Sentot Susilo, Ketua Rt. 12 desa Bumi Agung dalam kesempatan tersebut,Selain sambang juga melaksanakan sosialisasi Karhutla mengajak seluruh warga masyarakat untuk mencegah terjadinya Karhutla. Karena memiliki dampak yang membahayakan bagi masyarakat sendiri.

Terpisah Kapolres lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K, Melalui Kasat Binmas Iptu Edy Jaka P Mengatakan telah memerintahkan Personel terutama Bhabinkamtibmas untuk sosialisasi karhutla dan berikan himbauan tentang larangan Karhutla. melalui sosialisasi diharapkan warga masyarakat tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan, semak belukar, ladang atau kebun, ungkapnya

Tujuan kegiatan sosialisasi ini perlu ditingkatkan terutama di sejumlah daerah yang cukup rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan Karhutla sebagai tindakan pencegahan dini agar daerah ini terhindar dari bencana kabut asap.

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau

Related Posts

1 of 2,430