Berita

Jembatan Linggamas Banyumas Terganggu Ribuan Laron, Pengendara Motor Tergelincir

BANYUMAS – Ketika musim hujan datang, banyak laron yang keluar mencari kehangatan. Biasanya mereka akan mengincar lampu-lampu yang menyala.

Seperti halnya dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @infopurwokerto pada Minggu (3/11) lalu.

Video itu memperlihatkan ribuan laron beterbangan dan berserakan di sepanjang Jembatan Linggamas, penghubung antara Kabupaten Banyumas dengan Kabupaten Purbalingga.

Kemunculan laron-laron itu menyebabkan petaka bagi para pengendara yang melintas di jembatan tersebut.

Pasalnya ribuan laron tersebut menyebabkan penglihatan pengendara jadi terganggu sehingga banyak pengendara motor yang berakhir tergelincir.

Dalam video terlihat ada sekitar empat pengendara motor tergelincir yang kemudian segera dibantu oleh masyarakat yang berada di lokasi kejadian.

“Astagfirullahaladzim. Ya Allah. Ini ada korban lagi,” ucap perekam video.

Video tersebut menjadi viral hingga mendapat 2,5 juta penayangan dan 34 ribu suka.

sumber: radarsurabaya

 

Polresta Banyumas, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Dr. Ari Wibowo, S.I.K., M.H., Pemkab Banyumas, Kabupaten Banyumas, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Kota Banyumas, Polisi Banyumas, Ari Wibowo, Artanto, Ribut Hari Wibowo


Related Posts

1 of 683