LAMANDAU – Pemerintah Kabupaten Lamandau terus berkomitmen untuk mendukung pelestarian budaya, termasuk melalui ajang Festival Budaya Isen Mulang (FBIM). Bahkan, Kabupaten berjuluk Bumi Bahaum Bakuba ini juga memiliki gelaran serupa yakni, Festival Budaya Babukung.

Penjabat Bupati Lamandau, Lilis Suriani mengungkapkan, sama halnya dengan FBIM, Festival Budaya Babukung juga telah masuk Kalender Event Nusantara (KEN). Hal tersebut merupakan bukti nyata dukungan Pemkab Lamandau dalam mendukung pelestarian budaya.

“Terkait komitmen pelestarian budaya, Pemkab Lamandau tak hanya berwacana, tetapi telah berbuat dengan rutin menggelar Festival Budaya Babukung,” ungkap Lilis pada Minggu 19 Mei 2024.

Kegiatan tersebut, kata dia, merupakan bentuk Upaya yang dilakukan pihaknya untuk menyadarkan semua kalangan akan pentingnya pelestarian nilai-nilai budaya bangsa, sebagai wujud komitmen merawat dan menjadikan nilai-nilai budaya sebagai pedoman dalam kehidupan bersama.

“Pelestarian budaya menjadi sangat penting di tengah modernisasi yang dapat melunturkan rasa percaya diri maupun memudarkan kecintaan terhadap budaya lokal,” sebutnya.

Sementara terkait persiapan mengikuti FBIM, terang Lilis, sebelum diberangkatkan ke Palangka Raya pihaknya telah menggelar seleksi peserta yang akan turut serta dalam kegiatan tingkat provinsi Kalimantan Tengah itu. Ada sejumlah cabang lomba yang akan diikuti kontingen asal Kabupaten Lamandau.

“Kami sudah melakukan seleksi untuk mengikuti sejumlah cabang perlombaan di ajang FBIM,” ujarnya.

Ia mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan peserta Isen Mulang yang mengikuti lomba beserta, pelatih dan pendamping untuk mengikuti lomba festival budaya tingkat provinsi tersebut.

Ia juga membeberkan jika kontingen Kabupaten Lamandau akan mengikuti sejumlah cabang cabang yang diperlombakan. Diantaranya, pemilihan jagau bawi (bujang dara), melomang kearifan, tari pedalaman dan tari pesisir.

“Sebelum diberangkatkan, kami telah melaksanakan latihan-latihan pemantapan, mohon doanya agar nantinya kontingen kita memperoleh hasil maksimal dalam kegiatan itu,” tandasnya.

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau