Berita

Dua Pemuda Curi Alat Proyek di Banyumanik Semarang Terekam CCTV

SEMARANG – Aksi pencurian alat pekerja proyek di sebuah rumah di Jalan Sawunggaling Raya, Padangsari, Banyumanik, Kota Semarang terekam CCTV. Dari rekaman yang diterima, pencurian itu dilakukan oleh dua pria pesepeda motor jenis matic.

Para maling tersebut melakukan pencurian dengan membawa sebuah gitar. Selama melaksanakan aksi pencurian mereka menenteng gitar sembari menggasak beberapa alat-alat kerja proyek hingga pemilik mengalami kerugian mencapai Rp 2 juta.

“Barang yang dicuri ada lima alat pemotong besi, bor dan peralatan pemotong lainnya,” ujr korban, Tono pada Senin (11/3/2024).

Dirinya menjelaskan, pencurian dilakukan di rumah yang sedang direnovasi pada Selasa (5/3/2024) sekira pukul 11.54 WIB. Aksi pencurian berlangsung saat para pekerja sedang istirahat makan siang.

“Pencurian dilakukan sangat cepat, hanya sekitar 1 menit,” terangnya.

Ia menyebut, para pelaku cukup lihai dalam mengelabui pekerja, yakni melakukan pencurian saat jam istirahat. Mereka lihai pula dalam menghindari rekaman CCTV yakni dengan mencopot pelat nomor kendaraan yang mereka kendarai. Mereka juga memakai helm dan bermasker.

“Mereka sepertinya sudah paham lokasi dan tahu bahwa di tempat sekitar ada CCTV,” jelasnya.

Pihaknya memilih tak melaporkan kejadian itu kepada polisi. Ia hanya ingin masyarakat lebih berhati-hati ketika menjumpai komplotan serupa. Terutama pemotor yang mencopoti pelat nomor polisi mereka dan rapat mengenakan masker.

“Ya mau gimana lagi mencoba ikhlaskan saja, menjelang Ramadan dan Lebaran memang perlu meningkatkan kewaspadaan,” imbuhnya.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono

Related Posts

1 of 4,918