Berita

Berlumuran Darah, Warga Dibacok Gangster di Barutikung

SEMARANG – Sekelompok gangster melakukan pembacokan di Jalan Raya Barutikung Kecamatan Semarang Utara pada Sabtu (1/6/2024) .

Pembacokan bermula adanya penyerangan kelompok gangster dengan menggunakan senjata tajam.

Kejadian itu terekam kamera CCTV kampung.

Kelompok gangster bersenjata tajam itu menggunakan sepeda motor mengejar sejumlah orang hingga beberapa meter.

Hingga akhirnya satu orang terjatuh dan dibacok gangster tersebut.

Kejadian itu dibenarkan Slamet ketua RT 02 RW 2.

Pembacokan itu terjadi pada pukul 04.00 WIB.

“Awalnya saya tidak tahu ada kejadian itu. Tetapi ada yang lapor bahwa terjadi pembacokan,” tuturnya kepada tribunjateng.com, Minggu (2/6/2024).

Dia langsung mengecek rekaman CCTV setempat.

Ia kemudian melihat sekelompok Gangster dari arah barat melakukan penyerangan di lokasi itu.

“Kelompok gangster itu berlari dari arah barat menggunakan sepeda motor mengejar korban dan kawan-kawannya hingga terjatuh. Hingga akhirnya korban dibacok,” ujarnya.

Dia memastikan pelaku bukanlah warganya.

“Saya nggak tahu orang mana pastinya bukan warga saya,” tuturnya.

Pagi hari setelah peristiwa pembacokan tesebut ia melaporkan kejadian itu ke Bhabinkamtibmas.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono

Related Posts

1 of 853