Palangka Raya – Sudah menjadi tugas pokok Polri dalam menjaga Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat).

Seperti halnya, dilakukan Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) Polda Kalteng dengan rutin melaksanakan pengamanan dalam kegiatan masyarakat salah satunya, seperti Car Free Day (CFD) yang berpusat di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, Minggu (9/6/2024) Pagi.

Dalam pelaksanaan pengamanan ini, dipimpin oleh Ipda Tunjung Pranowo, bersama lima personel Ditpamobvit Polda Kalteng.

Direktur Pamobvit Polda Kalteng Kombes Pol Elijas Hendrajana, S.I.K., S.H., M.Si. mewakili Kapolda Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, mengatakan bahwa kehadiran pihaknya dalam pelaksanaan Car Free Day ini tidak lain adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, terlebih dalam mencegah adanya niat dari para pelaku kriminalitas yang bisa berada dimana saja dan kapan saja.

“Kegiatan Ditpamobvit Polda Kalteng ini dilaksanakan untuk mengamankan kegiatan masyarakat di tempat-tempat wisata, salah satunya pada Car Free Day,” ucapnya.

Lanjutnya, dilokasi pelaksanaan Car Free Day tampak diikuti oleh ratusan warga. Olehnya dalam mencegah adanya gangguan Kamtibmas personel Ditpamobvit Polda Kalteng melalui pengamanan ini melakukan pemantauan sekaligus memberikan himbauan-himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.

“Kepada masyarakat, kita memberikan himbauan untuk kiranya dapat memperhatikan barang bawaan masing-masing, terlebih untuk Kendaraan diharapkan dapat diparkir dengan aman, guna mencegah adanya niat dari para pelaku kriminalitas,” ungkapnya. (NA/adji/sam)

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng