Berita

Balap Liar di Rembang Bawa Petaka, Joki Dilarikan ke Rumah Sakit

REMBANG – Viral video pebalap liar terlibat kecelakaan hingga mengalami luka serius. Peristiwa ini diketahui terjadi di Rembang, Jawa Tengah.

Detik-detik kejadian ini viral salah satunya diunggah di akun Instagram @ahmad_dandi28 pada Jumat (1/11/2024). Insiden balap liar itu tepatnya terjadi di Jalan Wiroto-Dresi, Kaliori, Rembang.

“Laka Balap Liar Sore Tadi Di Jalan Desa Wiroto – Dresi Kaliori #balapliar #inforembang #rembangviral #rembang24jam #infolaka,” tulis pengunggah. Dalam video itu nampak para remaja berkumpul di jalan raya tengah sawah yang cukup sepi.

Para remaja ini berjajar di pinggir jalan untuk menonton aksi balap liar. Dua joki balap liar pun nampak melaju dengan sangat kencang.

Tiba-tiba peserta berkaos hitam oleng dan menyenggol peserta kaos putih. Akibatnya bersenggolan, keduanya mengalami kecelakaan. Peserta kaos hitam jatuh lebih dulu. Sedangkan peserta kaos putih dan motornya mental di aspal. Pria kaos putih pun nampak kejang-kejang di atas aspal.

Dalam video berikutnya, tampak peserta kaos putih sudah sadar dan duduk di pinggir jalan. Korban mengalami luka di wajah dan kakinya. Sedangkan korban kaos hitam masih terbaring di atas aspal. Sesaat setelah kejadian beberapa penonton nampak ada yang  membubarkan diri dari lokasi. Dari keterangan pengunggah, korban saat ini masih terbaring di rumah sakit.

Sumber : GridOto.com

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Rembang, Polisi Rembang, Artanto, Ribut Hari Wibowo


Related Posts

1 of 757