Purworejo – Mengawali kunjungan kerja di tahun 2024 ini Presiden Jokowi bersama Ibu Iriana berkunjung ke Kabupaten Purworejo dengan agenda memantau Pasar Tradisional Brengkelan. Kehadiran Presiden dan Ibu Iriana disambut antusiasme pedagang dan masyarakat yang sedang berbelanja di sana Selasa, (02/01) pagi.
Selain mengunjungi Pasar, Presiden Jokowi juga meresmikan 4 terminal secara serentak, yaitu Terminal A di Purworejo, Wonosobo, Blitar, dan Madiun yang dilakukan secara simbolis di Terminal A Purworejo.
Pengamanan kunjungan Presiden Jokowi tersebut pasti melibatkan unsur dari TNI-Polri, satpol PP dan Dinas Perhubungan. Sekitar 1.000an personel diturunkan dalam melaksanakan pengamanan tersebut selama 2 hari dimulai dari hari Senin, demi kedaulatan bangsa dan negara untuk keselamatan Presiden dan para rombongan saat kunjungan tersebut berlangsung..
Dalam pelaksanaannya para personel di tempatkan di berbagai titik pengamanan, sehingga pelaksanaan Kunker presiden dapat berjalan dengan aman dan kondusif.
Atas Suksesnya pelaksanaan pengamanan kunjungan Presiden RI di Purworejo (02/01/2024). Kapolda Jawa Tengah dan Pangdam IV Diponegoro memberikan apresiasi pada seluruh personil yang bertugas dalam pengamanan tersebut.
Kapolda Jateng melalui Kapolres Purworejo, AKBP Eko Sunaryo, S.I.K, M.K.P mengatakan rangkaian pengamanan tersebut sukses dan kondusif dilaksanakan selama kunjungan Presiden Jokowi. Dari seribuan pasukan TNI/Polri yang dikerahkan.
“Patut kita syukuri bersama kunjungan Presiden berjalan baik dan lancar tanpa ada gangguan, sehingga ini akan menjadi hadiah tahun baru karena mereka (personel) bisa bertemu dan melihat langsung bahkan mengamankan Presiden,” ujar Kapolres usai pengamanan RI 1 di Terminal A Purworejo, Selasa, (02/01/2024).
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng