Berita

Akhir Tahun, Sejumlah Pejabat di Polres Banjarnegara Diganti

BANJARNEGARA – Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso memimpin serah terima jabatan Wakapolres, Kabagren, dan Kapolsek Pandanarum, di halaman Mapolres Banjarnegara, Minggu (31/12/2023).

Wakapolres Banjarnegara yang baru, Kompol Purbo Adjar Waskito, sebelumnya menjabat Kasikorwas PPNS Ditreskrimsus Polda Jateng.

Sementara itu, Wakapolres Banjarnegara lama, Kompol Rizeth Aribowo Sangalang, selanjutnya menjabat Pamen RO SDM Polda Jateng, karena akan menempuh pendidikan Sespimmen Polri.

Kabagren baru, Kompol Ari Fajar Sugeng sebelumnya menjabat Kasihumas Polres Temanggung.

Kabagren lama, Kompol Budi Dermawan, selanjutnya menjadi Pamen Polres Banjarnegara, karena akan segera memasuki masa pensiun.

Kapolsek Pandanarum baru, Iptu Sugondo Waluyo sebelumnya menjabat Kanit Turjawali Satlantas Polres Banjarnegara.

Kapolsek Pandanarum lama, AKP Agus Fantono, selanjutnya menjabat Kapolsek Sadang Polres Kebumen.

Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso, seperti dirilis humas.polri.go.id, mengatakan Wakapolres Banjarnegara, Kabagren dan Kapolsek bertugas membantu Kapolres, dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

Adapun pindah tugas atau pindah jabatan, merupakan hal yang biasa terjadi di institusi Polri.

“Pindah tugas atau jabatan merupakan hal yang biasa terjadi dengan modal semangat dan ikhlas untuk melaksanakan tugas, saya yakin semuanya akan berhasil dengan baik,” katanya.

Ia menyampaikan, terima kasih kepada pejabat lama atas kerja keras, dedikasi, kontribusi dan pengabdian yang tulus dalam mengemban tugas selama ini.

“Kepada pejabat lama saya atas nama pimpinan, staf, bhayangkari dan keluarga besar Polres Banjarnegara menyampaikan terima kasih atas kontribusinya sehingga mampu memberikan warna yang sangat berarti bagi kesatuan Polres Banjarnegara,” ujarnya.

Kepada pejabat baru, Kapolres, mengucapkan selamat atas jabatan baru guna meneruskan peran selaku pembantu pelaksana tugas untuk menjalin kerjasama secara menyeluruh dan meningkatkan prestasi yang sudah di capai selama ini.

“Segera kenali lingkungan dan menyesuaikan diri dengan tugas yang diemban karena saat ini sedang menghadapi tahun baru 2024 dan pengamanan pemilu serta banyak kegiatan dan tantangan kerja yang harus dihadapi,” pungkasnya.

Perlu diketahui, hadir dalam acara serah terima jabatan, PJU Polres Banjarnegara, Bhayangkari Cabang Banjarnegara, Kapolsek jajaran dan personel Polres Banjarnegara.

Musnahkan Miras

Menjelang tahun baru 2024, Polres Banjarnegara memusnahkan 1.049 botol miras berbagai jenis dan 100 liter tuak, di halaman Polres Banjarnegara, Sabtu (30/12/2023).

Berbagai jenis dan merek minuman keras mulai vodka, anggur, congyang dan lain-lain dimusnahkan dengan cara dilindas menggunakan alat berat.

Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso mengatakan, miras yang dimusnahkan merupakan hasil kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) di Wilayah Kabupaten Banjarnegara

“Hasil kegiatan kepolisian yg ditingkatkan cipta kondisi natal 2023 dan tahun baru 2024, harapan kita Banjarnegara tetap aman dan kondusif,” katanya.

Menurut dia, hal ini dilakukan demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya dalam menyambut tahun baru.

“Kita harapkan masyarakat tidak mengkonsumsi minuman keras karena dampaknya bisa memicu kriminalitas, merayakan tahun baru dengan tertib dan tidak euforia berlebihan,” ujar dia.

AKBP Erick mengimbau pada masyarakat untuk tetap waspada dan selalu bersama-sama menciptakan iklim yang kondusif.

“Kami berharap masyarakat dapat terbebas dari adanya gangguan Kamtibmas yang dapat memicu kriminalitas,” tandasnya.

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, AKBP Erick Budi Santoso, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kasatlantas Polres Banjarnegara, Satlantas Polres Banjarnegara, Iptu Mohammad Bimo Seno, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng

Related Posts

1 of 5,172