Berita

Api Masih Membakar Pabrik Sepeda di Semarang, Kerugian Belum Diketahui

Semarang — Kebakaran besar melanda pabrik sepeda PT. Roda Pasifik Mandiri di kawasan industri Terboyo Kecamatan Genuk Semarang, Kamis (21//1) sore.
Api pertama kali terlihat sekitar pukul 16.00 WIB dengan diawali munculnya kepulan asap tebal dari bagian belakang bangunan pabrik dan berlanjut dengan kobaran api dalam waktu singkat.

“Tadi kita ramai-ramai tahu usai sholat Asyar, terus lihat kepulan asap dari belakang pabrik. Terus tahu-tahu api berkobar dan menjalar,” ujar Asrofah, salah seorang satpam pabrik.

Munculnya asap disertai api membuat para pekerja dan karyawan kocar-kacir keluar pabrik untuk menyelamatkan diri. Sejumlah petugas keamanan dibantu warga sekitar ikut mengevakuasi para pekerja agar bisa segera keluar dari area yang terbakar.

Tak sampai satu jam, api terus membesar dan menyebar ke bagian depan pabrik yang kini memproduksi sepeda listrik.

Petugas Pemadam Kebakaran menerjunkan 14 mobil tanki air pemadam namun masih belum mampu mengendalikan api.

Hingga berita ini ditayangkan, api yang berkobar di area pabrik masih belum dapat dipadamkan.

“Ini masih proses pemadaman, dibantu dari Dinas Pemadaman Kebakaran sebanyak 14 unit. Dan ini masih proses penambahan dari Pemadam Kota Semarang. Sampai sekarang masih dalam proses pemadaman,” ujar Kapolsek Genuk, Kompol Rismanto di lokasi kejadian, Kamis (21/11)

Sumber : CNN Indonesia

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo


Related Posts

1 of 1,132