Berita

Wahyu Hidayat Jadi Harapan Ketua RT untuk Wali Kota Malang

Kota Malang – Calon Wali Kota Malang nomor urut 1, Wahyu Hidayat memanfaatkan masa kampanye Pilkada Kota Malang untuk mendengarkan langsung keluhan masyarakat. Hal tersebut terlihat saat Wahyu Hidayat mengunjungi masyarakat Kelurahan Ciptomulyo RW 02, Kamis (14/11/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Wahyu Hidayat memaparkan program-program prioritasnya sebagai solusi atas keluhan tersebut, yakni antara lain 1000 beasiswa, 1000 seragam gratis bagi pelajar, 1000 Event untuk peningkatan UMKM, bantuan Rp 50 Juta untuk setiap RT berupa pembangunan dan penyelesaian permasalahan kota terkait dengan banjir dan macet.

Ketua RT 04 RW 02 Kelurahan Ciptomulyo, Kuncoro menyambut positif dengan program-program yang telah dipaparkan oleh calon Wali Kota dari Paslon WALI itu.

Ia menyampaikan akan mendorong warganya untuk mendukung Wahyu Hidayat sebagai pemimpin di Kota Malang.

“Tentunya dengan program tersebut akan memberi manfaat yang lebih baik bagi kami. Saya akan mengajak warga saya di RT 04 untuk menjadikan Pak Wahyu sebagai Wali Kota Malang,” tutur Kuncoro.

Ia menambahkan, program-program yang diusung oleh pasangan calon (Paslon) Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin sangat sesuai dengan apa yang dikeluhkan masyarakat. Salah satunya terkait dengan program 1000 beasiswa.

“Di wilayah saya banyak yang ingin kuliah tapi terkendala biaya. Sehingga, kita harus menjadikan Pak Wahyu dan Mas Ali sebagai pemimpin di Kota Malang untuk mewujudkan hal tersebut,” bebernya.

Senada dengan Kuncoro, Agus Fitriono Ketua RT 12 RW 02 Kelurahan Ciptomulyo memastikan dukungannya untuk mendukung paslon WALI ini. Ia berjanji akan mengajak warganya untuk memilih paslon WALI.

“Pastinya dukung Pak Wahyu. Saya akan mengajak seluruh warga untuk memilih WALI sebagai pemimpin di Kota Malang,” ujar Agus.

Menurutnya, Wahyu Hidayat merupakan sosok yang tepat untuk memimpin Kota Malang. Dengan berbagai penghargaan saat menjabat sebagai Pj, ia yakin hal tersebut akan membawa Kota Malang yang lebih baik.

“Semoga Pak Wahyu terpilih menjadi Wali Kota Malang. Kami mewakili warga ingin dipimpin oleh orang yang berpengalaman. Tentunya juga yang tidak memiliki masa lalu yang buruk,” pungkasnya.

Sumber : blok-a.com

 

Pilwakot Malang, Paslon Wali, Pasangan 1, Mbois, WALI, Pilwali Malang, Wahyu Hidayat, Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin, Ali Mutohirin, Malang Kota, Kota Malang, Jawa Timur, Kodya Malang, Pemkot Malang, Pemerintah Kota Malang


Related Posts

1 of 1,152