Berita

Pj Bupati Lamandau Pimpin Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan untuk Peringatan HUT ke-79 RI

LAMANDAU – Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Said Salim, bertindak sebagai Inspektur Upacara pada apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Upacara tersebut berlangsung di Taman Makam Pahlawan, Jalan Trans Kalimantan Kilometer 13, Nanga Bulik, pada Jumat (16/8/2024) tepat pukul 00.00 WIB.

Acara khidmat tersebut juga dihadiri oleh Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, Dandim 1017/Lmd Letkol Arm. Ari Sugiharto, para kepala OPD, dan unsur Forkopimda Kabupaten Lamandau.

Upacara dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan melawan penjajah demi kemerdekaan bangsa. Prosesi dilanjutkan dengan pembacaan naskah apel kehormatan dan renungan suci, yang disampaikan oleh Pj Bupati Said Salim.

“Perjuangan para pahlawan adalah perjuangan kami pula, dan jalan kebaktian yang mereka tempuh adalah jalan kami juga. Kami berdoa agar para pahlawan diterima di tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” ucap Said Salim dalam suasana yang khidmat.

Keheningan yang menyelimuti prosesi, dengan penerangan yang sengaja dipadamkan, menambah kesakralan momen saat untaian doa dipanjatkan untuk memohonkan ampunan dan keberkahan bagi para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan.

“Upacara ini dimaksudkan sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia,” lanjutnya.

Menjelang akhir acara, para peserta apel yang terdiri dari unsur TNI, Polri, serta ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lamandau turut memanjatkan doa bersama dan memberikan penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan sebagai penutup rangkaian acara.

Taman Makam Pahlawan Kabupaten Lamandau menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi seorang pejuang TNI, Peltu (Purn) YL Sarmin, serta tokoh pendiri Kabupaten Lamandau, Mozes Pause.

sumber: prokalteng

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau, Lamandau, Kepolisian Resor Lamandau, Polisi Lamandau, Bronto Budiyono

Related Posts

1 of 1,337