Berita

Angkatan Muda Siliwangi siap menjaga Kamtibmas yang kondusif jelang Pilkada 2024

Sukabumi – Dalam rangka untuk mendukung Pilkada serentak 2024 yang aman dan damai, Ormas Angkatan Muda Siliwangi mengadakan acara silaturahmi dan deklarasi Pilkada Damai pada hari Minggu (28/07/2024) di Gedung Prinanda Jl. Jend. Ahmad Yani, Kec. Pelabuhanratu, Kab. Sukabumi, Jawa Barat.

Menurut Angkatan Muda Siliwangi, “Dalam menyikapi situasi perkembangan suhu politik dan ekonomi masyarakat sekitar saat ini, Ormas AMS tidak akan berpihak kepada satu partai politik apapun. Kami bersifat netral karena sebagai organisasi masyarakat yang menganilisis hasil-hasil kebijakan dalam berbagi format dan beragam kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah digunakan untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat secara luas tentang pemahaman politik”. Ujarnya.

“Menjelang pelaksanaan Pilkada kami siap menjaga kondusifitas Kamtibmas yang kondusif dan keutuhan negara republik Indonesia serta siap menjaga keamanan jelang Pilkada 2024”. Ucapnya.(*)

Related Posts

1 of 1,269