Berita

Antisipasi Laka Laut Personel Satpolairud Resta Banyuwangi Himbau Masyarakat

Banyuwangi – Dalam rangka pemeliharaan harkamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif, Satuan Polisi Perairan dan Udara Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan sambang dialogis kearea masyarakat kampung pesisir dan Mangrove Center Bengkak (MCB). Rabu (12/6/2024).

Kegiatan patroli dialogis dan monitoring yang dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pesisir dan pengelola wisata Mangrove Center Bengkak (MCB), kecamatan Wongsorejo, kabupaten Banyuwangi.

Kasat Polairud AKP. I Nyoman Ardita, S.H., M.H., melalui personel Gakkum Aiptu Erman Wahyudi, S.H., menjelaskan kegiatan patroli yang dilakukan bersama personel Jaga Bripka I Nyoman Suma dan Briptu Artha Zaidan R, S.H., dalam rangka melakukan patroli dan sambang dialogis kekawasan obyek wisata mangrove center.

Baca Juga : Wujud Sinergitas Dengan Awak Media, Kapolres Gresik Gelar Piramida bersama GOP
Adapun kegiatan patroli yang dilakukan guna menggali informasi dan perkembangan terkini yang berkembang di tengah-tengah masyarakat guna menjaga kamtibmas tetap aman dan terjaga.

“Selain melakukan patroli dan imbauan langsung, personel Polairud juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat pesisir, pengelola MCB dan nelayan untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca extrem,” tambahnya.

Dalam kegiatan patroli tersebut personel Polairud melakukan pengecekan ketersediaan alat keselamatan pendukung yang tersedia dan mengajak masyarakat sekitar turut menjaga keamanan dan kenyamanan area wisata.

Harapannya dengan adanya kehadiran personel Polri khususnya Satpolairud ditengah-tengah masyarakat pesisir dan pengelola wisata dapat menciptakan suasana yang aman, nyaman dan kondusif.

Selain meningkatkan silaturahmi dan komunikasi diharapkan kepada masyarakat pesisir dan penyedia jasa maupun masyarakat yang berjualan di sekitar MCB untuk segera melaporkan kepada pihak keamanan terdekat apabila melihat ataupun mengetahui kejadian yang menonjol yang terjadi agar segera ditangani.

Pada saat kegiatan patroli berlangsung, situasi pesisir pantai bengkak dan wisata mangrove terpantau cerah, ombak surut dan bergelombang.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi

Related Posts

1 of 1,865