Berita

Siap Amankan Penetapan Presiden dan Wakil Presiden, Polres Sukoharjo Terjunkan Ratusan Personil

Sukoharjo – Jelang Penetapan Presiden dan Wakil Presiden 2024 – 2029, Polres Sukoharjo menyiapkan 187 personil guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Sukoharjo.

Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit melalui Kasatgas Humas Operasi Mantap Brata 2024 Bripka Eka Prasetia, menyampaikan sesuai surat perintah Kapolres Sukoharjo ada sebanyak 187 personil yang dilibatkan dalam pengamanan penetapan Presiden dan Wakil Presiden 2024 – 2029.

Dari 187 personil ini, dibagi menjadi beberapa satuan tugas, seperti Satgas Preemtif, Preventif, Kamseltibcar Lantas, Gakkum, Humas dan BanOps. “Intinya semua personil dibeberapa fungsi terlibat dalam operasi ini,” kata Bripka Eka Prasetia.

Dalam Operasi Mantap Brata 2024, pengamanan penetapan Presiden dan Wakil Presiden ini dilaksanakan selama 3 hari yakni mulai tanggal 22 hingga 24 April 2024.

Perlu diketahui, Senin (22/4) ini telah dilaksanakan penetapan hasil sidang PHPU Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 – 2029 di kantor Mahkamah Konstitusi Jakarta.

 

Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo Sigit, AKBP Sigit, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng

Related Posts

1 of 3,299