BeritaEkbisHankam

Jelang Pleno PPK, Polwan Sukoharjo Gelar Patroli Kantor KPU dan PPK

Polres Sukoharjo – Polda Jateng, Pasca pungut suara di TPS dan logistic pemilu 2024 sudah masuk di kantor PPK tingkat Kecamatan, untuk mengantisiasi dan menjaga kondusifitas kamtibmas tetap kondusif, Polwan Polres Sukoharjo gelar patroli dialogis malam, Jumat (16/02) malam.

Patroli Dialogis Polwan Polres Sukoharjo dipimpin oleh Wakapolres Sukoharjo Kompol Pariastutik langsung menyambangi kantor KPU Sukoharjo dan kantor PPK Kecamatan Nguter.

Kasubsi Penmas Bripka Eka Prasetia mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, dan peranan polwan dalam menjaga kamtibmas bisa dirasakan.

Dalam patroli ini, Polwan Sukoharjo juga berdialog dengan petugas KPU dan PPK Kecamatan Nguter.

“ Mereka selain patroli, muter – muter tempat obyek vital dan kerumunan warga, anggota polwan juga melakukan dialog kepada warga maupun petugas penyelenggara pemilu,” jelas Eka Prasetia.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono

Related Posts

1 of 5,779