BeritaEkbisHankam

Breaking News! Mobil Tertabrak KA di Prambanan Klaten, 2 Orang Meninggal

Klaten – Kecelakaan kereta api dengan mobil Agya terjadi di perlintasan kereta api sebidang tanpa palang di Desa Taji, Kecamatan Prambanan, Klaten. Dua orang meninggal dunia dalam kejadian tersebut.

“Korban ada dua, meninggal semua. Laki-laki semua, warga Kabupaten Lamongan, Jawa Timur,” ungkap Kapolsek Prambanan AKP Zainudin di lokasi kejadian, Minggu (14/1/2024) sore.

Dijelaskan Zainudin, kecelakaan maut itu terjadi sekitar pukul 16.45 WIB. Kecelakaan melibatkan kereta api Gaya Baru dan mobil Agya.

“Antara minibus Agya dengan KA Gaya Baru. Korban sudah dievakuasi ke RSUP Dr Soeradji Tirtonegoro Klaten,” papar Zainudin.

Awalnya, terang Zainudin, mobil dari arah selatan dan kereta dari timur. Sesampainya di TKP terjadi kecelakaan tersebut.

“Mobil dari selatan dan palang ini tidak ada yang menjaga. Mobil dari arah selatan mau ke arah Joglo (jalan Jogja-Solo) dan kereta api dari timur,” imbuh Zainuddin.

Pantauan detikJateng di lokasi kejadian, mobil warna silver nomor polisi L 1465 JF tersebut terlempar sekitar 25 meter dari perlintasan. Kondisi mobil ringsek dan sempat menabrak besi patok di lokasi.

Perlintasan di tengah sawah dan jauh dari permukiman penduduk. Tidak ada bangunan atau pohon di sekitar lokasi kejadian.

Tim Inafis Polres Klaten dan Sat Lantas Polres Klaten langsung olah TKP di lokasi kejadian. Puluhan warga menonton di lokasi kejadian.

Seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan kejadian sekitar pukul 16.45 WIB. Dirinya di sawah mendengar suara keras benturan.

“Saya di sawah ada suara keras lalu saya tengok. Ternyata kecelakaan dan saya lapor ke warga lainnya,” ungkapnya sambil menolak bercerita lebih jauh.

sumber : detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng

Related Posts

1 of 4,418