Berita

Bentrokan Suporter Persip Pekalongan vs Warga di Batang Viral

PEKALONGAN – Viral Video Bentrokan Suporter Persip Pekalongan vs Warga di Batang, Usai Dukung Tim Juara Liga 3 Jateng, Apa Penyebabnya?

Dalam video yang beredar di media sosial tergambar kericuhan antara pendukung Persip Pekalongan dengan warga di sekitaran Penundan Kabupaten Batang, Sabtu malam 13 Januari 2024

Belum diketahui pasti apa penyebab dari kericuhan tersebut antara pendukung Persip dan warga sekitar

Ribuan pendukung Persip Pekalongan hadir dan menyaksikan laga Final Liga 3 Jateng vs Persibangga Purbalingga di Stadion Jatidiri Semarang Sabtu 13 Januari 2024

Dalam pertandingan Final Liga 3 Jateng 2023 tersebut, Persip berhasil menjadi juara usai mengalahkan Persibangga lewat adu penalti dengan skor akhir 4-2

Usai menyaksikan laga final Liga 3 Jateng tersebut, para Kalong Mania, sebutan untuk pendukung Persip Pekalongan pun kembali ke rumah masing-masing

Namun kemudian viral adanya bentrokan yang diduga Kalong Mania dengan warga di sekitar wilayah Penundan Kabupaten Batang

Dalam video tersebut terlihat sekompok orang saling serang menggunakan senjata tumpul.

Hal tersebut terdengar dari narasi yang terdengar dari video tersebut.

“Wah ono sing nggowo pentungan barang, lha kuwi wong rak ngerti kok meh dikepruk-i, (wah kok ada yang bawa pentungan, itu orang tidak tahu apa -apa kok mau dipukuli) ” suara wanita dalam video viral tersebut.

Sejauh ini belum diketahui pasti penyebab bentrokan tersebut

Termasuk adakah korban luka atau kerugian materi dalam kericuhan ini.

Demikian juga keterangan dari pihak berwajib terkait bentrokan tersebut, saat berita ini ditulis

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng

Related Posts

1 of 4,686